Jenis Obat Mencret Dewasa Dari Bahan Alami

Berbagai pilihan jenis obat mencret dewasa dari bahan alami untuk emmbantu proses penyembuhannya.

Berjumpa kembali di salah satu situs resmi milik Alfian Herbal, yang merupakan situs penjualan obat herbal produk Green World. Pada kesempatan kali ini kami akan berbagi informasi mengani artikel kesehatan yang meliputi jenis obat mencret dewasa dari bahan alami yang terbukti ampuh khasiatnya.

Mencret merupakan penyakit yang berbahaya karena dapat menyebabkan dehidrasi, sehingga penting diketahui apa saja obat mencret dewasa. Mencret atau diare adalah buang air besar lembek atau encer dengan frekuensi sering (lebih dari 3 kali sehari). Mencret bisa menyerang siapa saja baik bayi, anak-anak, maupun orang dewasa. Jika daya tahan tubuh penderita baik, mencret sebenarnya dapat sembuh dengan sendirinya seiring keluarnya kuman yang terus keluar bersama feses.

 Namun jika terjadi secara terus menerus pastilah akan sangat mengganggu aktifitas dan jika tidak diimbangi dengan asupan cairan ke dalam tubuh, maka dapat terjadi dehidrasi. Dehidrasi inilah yang dapat menimbulkan akibat fatal yang dapat mengancam nyawa seseorang.

Banyak faktor yang dapat menyebabkan mencret, yaitu infeksi mikroorganisme baik bakteri, virus, jamur, maupun parasit, alergi obat, alergi makanan, mengkonsumsi makanan yang mengandung zat toksik/beracun, maupun mengkonsumsi makanan yang terlalu ekstrem bagi lambung/usus (terlalu pedas atau terlalu asam). 

Mencret juga sering terjadi akibat kurangnya kebersihan diri dan lingkungan, sehingga kuman mudah masuk ke dalam sistem pencernaan dan menimbulkan mencret. Selain itu faktor psikis (stres) juga dapat menimbulkan mencret. Sehingga seing kita jumpai seseorang yang sedang cemas tingkat tinggi perutnya merasa mulas dan mengalami diare yang menyebabkan dirinya bolak-bolik ke kamar mandi.

Jenis Obat Mencret Dewasa Dari Bahan Alami


Bagi Anda yang menderita mencret, dapat mengobatinya sendiri di rumah dengan obat alami tradisional yang terbukti ampuh mengatasi mencret. Berikut ini adalah berbagai obat mencret dewasa yang dapat Anda pilih:



Larutan oralit

Oralit atau larutan gula garam merupakan obat mencret dewasa yang sangat efektif untuk mencegah dehidrasi. Seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa prinsip utama penanganan mencret adalah bagaimana untuk mengganti cairan dan elektrolit yang keluar sehingga penderitanya tidak terjadi dehidrasi. Anda dapat membeli oralit yang sudah dalam kemasan di apotek atau dapat membuatnya sendiri di rumah dengan mudah. Untuk membuat larutan oralit sendiri, siapkan 1 gelas air matang lalu masukkan 2 sendok teh gula pasir dan ½ sendok ten garam dapur. Aduk bahan yang dimasukkan tersebut hingga merata lalu minumkan pada penderita diare. Pada orang dewasa hendaknya sesering mungkin minum oralit ketika menderita mencret terutama setelah BAB.

Daun jambu biji

Daun jambu biji sudah sering digunakan sebagai obat mencret dewasa sejak jaman dahulu secara turun-temurun. Untuk mengobati mencret menggunakan daun jambu biji caranya yaitu cari beberapa daun jambu biji yang masih muda, lalu cuci sampai bersih. Anda dapat mengkonsumsi daun jambu biji secara langsung dengan megoleskan pada garam sehingga rasanya tidak terlalu sepet/pahit. Atau Anda juga dapat membuat ramuan jambu biji untuk mengobati diare. Caranya yaitu rebus beberapa daun jambu biji tadi ke dalam 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Kemudian disaring dan diambil airnya dan minum secara teratur 3 kali sehari.

Yogurt

Yogurt adalah susu yang telah mengalami fermentasi sehingga mengandung bakteri baik yang bermanfaat bagi pencernaan. Yogurt rasanya enak sehingga biasanya disukai baik oleh anak-anak maupun orang dewasa. Minum yogurt 3 kali dalam sehari sebagai obat mencret dewasa sehingga bakteri baik yang terkandung dalam yogurt akan melawan bakteri jahat penyebab mencret.

Ramuan beras ketan dan kunyit

Beras ketan juga dapat digunakan sebagai salah satu obat mencret dewasa. Cara membuat ramuannya yaitu siapkan beras ketan 100 gram dan 1 jari kunyit. Beras ketan dan kunyit digoreng tanpa minyak (disangrai) sampai agak gosong/hangus. Lalu tumbuk kedua bahan tersebut sampai halus. Setelah halus, masukkan ke dalam 1 gelas air panas untuk diseduh (1 sendok makan untuk sekali seduh). Minum secara teratur 3 kali sehari ramuan ini untuk menyembuhkan mencret.

Cuka apel

Cuka apel merupakan produk olahan dari apel yang berkhasiat untuk obat mencret dewasa. Cuka apel mengandung zat pektin yang berfungsi untuk menghentikan diare. Cara membuat ramuannya sangat mudah. Anda hanya perlu membeli cuka apel kemudian masukkan beberapa tetes cuka apel ke dalam 1 gelas air matang. Minum secara teratur 3 kali dalam sehari agar mencret yang Anda derita segera sembuh.

Bubuk kulit kayu manis

Kulit kayu manis yang sering digunakan masyarakat sebagai bumbu dapur ini, ternyata juga dapat digunakan sebagai obat mencret dewasa. Cara membuatnya yaitu siapkan 1,5 gram bubuk kayu manis dan 1 gelas air panas. Seduh bubuk kayu manis tersebut ke dalam 1 gelas air panas yang telah disiapkan lalu disaring dan diambil airnya. Setelah dingin minumkan pada penderita. Konsumsi ramuan ini secara teratur 2 kali dalam sehari.

Akar jeruk nipis

Obat mencret dewasa yang berikutnya yaitu akar jeruk nipis. Cara membuat ramuannya yaitu siapkan 2 – 4 potong akar jeruk nipis yang dicuci sampai benar-benar bersih dan 4 gelas air. Rebus akar jeruk nipis tersebut sampai airnya tersisa 2 gelas. Lalu saring dan diambil airnya, minumlah secara teratur 2 kali dalam sehari untuk menyembuhkan mencret.

Tanaman jengger ayam

Tanaman jengger ayam merupakan jenis tanaman herbal yang berkhasiat sebagai obat diare. Cara membuat ramuannya yaitu siapkan 10 – 15 gram tanaman jengger ayam dan 4 gelas air. Cuci tanaman jengger ayam sampai bersih lalu masukkan ke dalam panci berisi 4 gelas air dan rebus sampai tersisa 2 gelas saja. Saring airnya, kemudian diminum secara teratur 2 kali dalam sehari.

Teh herbal

Anda juga dapat membuat ramuan teh herbal sebagai obat mencret alami. Jenis teh yang direkomendasikan yaitu teh peppermint dan teh chamomile. Teh ini berkhasiat untuk memberikan efek tenang/mengurangi kejang pada usus sekaligus mencegah radang. Sehingga dengan minum ramuan teh herbal dapat menghentikan mencret secara efektif.

Di samping mengkonsumsi obat mencret dewasa seperti yang telah diterangkan di atas, jika Anda menderita diare, maka minumlah air putih sebanyak-banyaknya agar terhindar dari kekurangan cairan atau dehidrasi. Selain itu kurangilah makanan yang banyak mengandung serat dan vitamin C pada saat terjadinya diare, karena dapat menyebabkan mencret lebih susah berhenti. 

Untuk mencegah diare, maka selalu jaga kebersihan diri dan lingkungan, cuci tangan menggunakan sabun dan air bersih terutama sebelum makan, hindari makanan yang terlalu pedas atau asam, menghindari makanan atau minuman yang memicu terjadinya alergi, dan kendalikan stres.

Nah, itulah beberapa jenis obat mencret dewasa dari bahan alami sebagai proses penyembuhan mencret anda. Semoga artikel ini bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih sudah berkunjung. Salam Sehat!!

Jenis Obat Mencret Dewasa Dari Bahan Alami

Jenis Obat Mencret Dewasa Dari Bahan Alami Jenis Obat Mencret Dewasa Dari Bahan Alami Reviewed by Unknown on 18.35 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.